Pembelajaran Bermakna Dengan Quizizz

PEMBELAJARAN BERMAKNA DENGAN QUIZIZZ

Menyajikan materi pembelajaran yang mudah dipahami oleh murid tidaklah mudah karena menuntut kerja keras dan upaya maksimal untuk mencapainya. Tak terkecuali dengan murid saya yang terkadang belajar acuh tak acuh dan mengerjakan soal atau pelatihan yang terkesan asal kerja tanpa pemahaman mendalam pada materi tersebut. 

Pada awalnya saya merasa bingung dan kehabisan akal untuk membuat mereka paham dan bersemangat dalam belajar, sampai saya menemukan solusi yang tepat untuk dapat mengatasinya.

Perkembangan ilmu dan teknologi mengharuskan pendidik memberikan pembelajaran yang sesuai dengan karakter murid pada zamannya. Hal tersebut membuat saya terus belajar dan mencari solusi dari setiap kekurangan yang ada, melakukan refleksi dari setiap kegiatan pembelajaran yang saya lakukan. Ini adalah tantangan bagi saya sebagai guru yang harus tetap bisa mengikuti perkembangan zaman dan selalu memberikan yang terbaik bagi murid.. 

Berbagai macam usaha pun saya lakukan untuk dapat meningkatkan kompetensi saya, seperti mengikuti pelatihan-pelatihan, webinar, workshop dan apapun itu baik daring maupun luring saya ikuti dengan niat dan usaha yang keras agar saya bisa memberikan yang terbaik bagi murid saya. Salah satu pelatihan yang cukup menarik dan tepat untuk mengatasi masalah saat itu adalah belajar dengan menggunakan aplikasi quizizz. 

Pada awalnya murid saya senang belajar quizizz, karena mungkin adalah cara baru bagi mereka untuk meningkatkan motivasi belajarnya. Akan tetapi, setelah merefleksi hasil pembelajaran, sepertinya sebagian murid saya hanya sekedar menjawab dan tidak memahami isi dari materi yang saya berikan. Sampai pada akhirnya, saya menemukan cara tepat yaitu menghadirkan ringkasan materi dalam bentuk slide di aplikasi tersebut dan dilanjutkan dengan pemberian quiz yang tentunya sesuai dengan isi materi. 
Dari langkah dan cara yang saya tempuh itu ternyata membuat perubahan yang signifikan pada proses belajar mengajar dalam kelas saya karena dapat memberikan pembelajaran yang menyenangkan dan memerdekaan murid sesuai kodrat zaman dan kondisi murid saya. Proses pembelajaran yang pada awalnya kurang menyenangkan menjadi pembelajaran yang interaktif, menyenangkan, bermakna dan efektif karena menyesuaikan dengan kondisi dan karakter murid saya. Semoga saya terus bisa mengembangkan kompetensi untuk dapat memberikan yang terbaik bagi murid sesuai dengan karakter dan kebutuhannya. Saya Besse Asriani, S.Pd., Gr. berharap menjadi guru yang selalu dirindukan dengan selalu menghadirkan yang terbaik bagi murid.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top