MEMANFAATKAN BERBAGAI APLIKASI PEMBUAT VIDEO DALAM PEMBELAJARAN
- Awal
Saya sebagai guru sangat memimpikan siswa saya terbiasa menggunakan teknologi dalam proses pembelajaran. Saat ini kita berada di Era Digital, maka saya menginginkan siswa saya bisa memanfaatkan teknologi dalam perkembangan zaman dengan sebaik-baiknya. Efek pandemi Covid-19 yang kita alami beberapa tahun ini membuat siswa menjadi kurang bersemangat dalam belajar dan sekarang pembelajaran di sekolah menjadi hal yang sangat membosankan, mereka lebih menyenangi bermain game dengan gawai mereka sehingga kita sebagai guru harus mencari cara agar pembelajaran kembali seperti sediakala yaitu membuat pembelajaran menjadi lebih menyenangkan dengan mengikuti perkembangan zaman yang ada. Letak geografis sekolah yang cukup strategis karena berada dipinggiran kota dan memiliki sarana dan prasarana yang memadai juga tersedianya jaringan internet yang merupakan aset yang sangat mendukung dalam proses pembelajaran di sekolah. Melihat penggunaan gawai yang semakin marak dan banyak terdapat berbagai aplikasi yang bisa siswa manfaatkan untuk pembelajaran sehingga saya mencoba menerapkan pembelajaran dengan menuntut siswa membuat video pembelajaran dari aplikasi yang ada pada gawai mereka masing-masing pada mata pelajaran yang saya ampu sehingga siswa menjadi terbiasa menggunakan teknologi dalam pembelajaran.
2. Tantangan
Pada kenyataannya, ketika memulai sesuatu yang baru dalam pelaksanaan pembelajaran banyak sekali tantangan dan kesulitan yang dihadapi. Salah satunya adalah tidak semua siswa memiliki kemampuan yang sama dalam dunia digital.
3. Aksi
Dalam pembelajaran yang saya lakukan, saya mencoba mewujudkan pembelajaran yang berpihak pada siswa dan membuat pembelajaran menjadi lebih menyenangkan, tidak menuntut siswa melakukan apa yang saya mau tetapi lebih mencoba untuk mendengarkan apa yang mereka mau dan terus membimbing mereka mendapatkan pembelajaran yang lebih bermakna.
Salah satu materi Matematika yang dipelajari di Kelas VII adalah Himpunan. Adapun Kompetensi Dasar yang harus dikuasai adalah:
3.4 Menjelaskan himpunan, himpunan bagian, himpunan semesta, himpunan kosong, komplemen himpunan, dan melakukan operasi biner pada himpunan menggunakan masalah kontekstual.
4.4 Menyelesaikan masalah konstekstual yang berkaitan dengan himpunan, himpunan bagian, himpunan semesta, himpunan kosong, komplemen himpunan dan operasi biner pada himpunan.
Pada pembelajaran Operasi Himpunan yang saya laksanakan, saya memberikan penugasan kepada siswa untuk membuat video tentang jenis-jenis operasi himpunan dengan menggunakan aplikasi pembuat video yang mereka miliki dan kuasai pada gawai mereka masing-masing. Saya memberikan kebebasan kepada siswa untuk mengeksplor potensi dan kemampuan yang mereka miliki masing-masing untuk membuat video tersebut.
Siswa menjadi bersemangat dalam pembuatan video pembelajaran dan tertantang membuat video semenarik mungkin karena saya juga memberikan reward berupa peralatan sekolah yang bisa mereja pakai sehingga dapat menghasilkan video pembelajaran yang bagus.
4. Perubahan
Pada awalnya saya merasa ragu apakah siswa bisa membuat video tentang jenis-jenis operasi himpunan pada aplikasi dan gawai mereka masing-masing tetapi ternyata pada pelaksanaannya menunjukkan hasil yang sangat luar biasa. Dari hasil karya yang dihasilkan saya melihat ada beberapa aplikasi yang mereka kuasai dan pilih untuk membuat video, diantaranya tiktok, capcut, inshot, dan lain sebagainya. Siswa sangat antusias dalam mengerjakan tugas yang diberikan, siswa menjadi lebih bersemangat dalam mengikuti pembelajaran, hasil karya siswa yang berupa video sangatlah bagus dan sangat memuaskan. Ketika saya meminta siswa mengungkapkan apa yang mereka rasakan terhadap pembelajaran yang dilakukan ternyata mereka sangat senang dan ingin melakukan kegiatan seperti ini lagi di pembelajaran berikutnya. Dan saya menyadari ternyata siswa saya memiliki kemampuan dan potensi yang luar biasa. Ini merupakan tanggung jawab kita, untuk terus membimbing mereka berkembang sesuai dengan potensi yang dimiliki.