Cara Meningkatkan Antusias Dan Kemampuan Siswa Dalam Menghafal Al-Qur’An Mata Pelajaran Tahfidzul Qur’An Dengan Metode Neoro Nadi.

A. Awal

Sebagai guru saya memiliki keinginan agar murid-murid saya bisa antusias dalam menghafal Al-Qur’an.

Seorang guru memiliki fungsi yang sangat beragam, baik dalam mentransfer pengetahuan maupun dalam hal keteladanan dalam bersikap, berucap, dan bertindak. Untuk mentransfer pengetahuan yang dimiliki, dilakukan seorang guru dengan cara mengajar, membimbing, dan melatih, baik dari segi ilmu pengetahuan, maupun keterampilan. Sedangkan dalam hal keteladanan, seorang guru harus mampu mendidik, baik melalui penanganan langsung pada proses maupun dalam bentuk memberikan contoh terbaik untuk diteladani.

Apabila ada kendala ataupun kesulitan-kesulitan yang ditemui pada saat mengajar, tentunya langsung bisa introspeksi dan mengevaluasi yang terjadi, mungkin dikarenakan metode pembelajarannya yang kurang sesuai, ataupun karena media pembelajarannya yang sudah tidak cocok dengan masa sekarang ini, oleh karena itu seorang guru merdeka belajar harus memahami kondisi dan profil siswa-siswi yang ada, termasuk kondisi orang tua mereka, dan berfihak kepada murid.

T. Tantangan

Dalam hal memberikan materi untuk menghafal , saya merasakan bahwa siswa mengalami kesulitan menghafal Al-Qur’an Surah An-naba, pada mata pelajaran Tahfidzul Qur’an Surah An-Naba kelas VI di MI Darul Arqom Jakarta, banyak siswa yang belum hafal surah An-naba, saat saya sebelum mengikuti pelatihan metode Neoro Nadi, karena dulu saya menerapkan menghafal sendiri-sendri, dari 20 siswa hanya 2 orang hafal dengan metode tersebut.

Seperti kita ketahui anak jaman sekarang yang kurang antusias dalam menghafal Al-qur’an, karena mereka sudah asik dengan gajetnya  yang selama ini mereka gunakan selama pandemi, tantangan saya agar membuat mereka agar mulai berantusias dalam menghafal tanpa paksaan, tanpa membuat anak merasa terbebani.

A. Aksi

Melihat kondisi dan situasi yang ada di dalam kelas, saya merasa ini adalah sebuah tantangan tugas saya sebagai seorang guru. Oleh karena itu setelah saya mengikuti pelatihan metode menghafal dengan teknik Neoro Nadi saya mencoba praktikkan kepada peserta didik saya  agar peserta didik saya, saat menghafal Al-Qur’an surah An-naba, mereka menghafal dengan antusias dan dengan mudah di hafal.

Saya mengajarkan peserta didik saya dengan menghafal Al-Qur’an dengan Teknik Neoro Nadi, dengan materi surah An-naba, Tahap Pertama, di minggu pertama, saya membacakan ayat pertama surah an-naba sebanyak 3x , lalu peserta didik saya mengikuti membacakan ayat pertama sebanyak 3x juga dengan melihat Al-Qur’an.

Tahap kedua, saya membacakan lagi ayat pertama surah an-naba sebanyak 3x lagi, lalu peserta didik saya mengikutinya tanpa melihat Al-Qur’an sebanyak 3x.

Tahap Ketiga, saya membacakan lagi surah An-Naba ayat pertama sebanyak 1x, lalu peserta didik membacakan ayat pertama secara bergantian semua peserta didik kelas VI.

Kemudian, seterusnya sampai 10 ayat  saya praktikan sesuai dengan tahap 1 dan 2 , untuk tahap 3, siswa saling bergantian seperti sambung ayat, siswa  satu dengan siswa lainnya, siswa merasa antusias dan lebih semangat dalam mengafal, Dengan sendirinya siswa akan hafal dengan tanpa tekanan tanpa mereka sadari mereka sudah hafal.

P. Perubahan/Pelajaran

Setelah saya amati mereka merasa tertantang dengan menghafal teknik metode Neoro Nadi, mereka lebih antusias untuk menghafal bersama tanpa terasa mereka sudah hafal dengan tanpa paksaan, awalnya sebelum menggunakan Teknik Neoro Nadi yang hafal hanya 2 orang, sekarang Alhamdulillah dengan Teknik Neoro Nadi yang hafal menjadi 18 orang.

Sungguh saya merasa bahagia, kegiatan pembelajaran menghafal Al-Qur’an tidak  terasa menyiksa mereka, berubah menjadi menghafal  yang menyenangkan, hingga tanpa terasa waktu pembelajaran hampir berakhir.

Sehingga dalam hal ini, permasalahan awal yang saya rasakan dapat teratasi. Yaitu, bagaimana cara meningkatkan antusias dan kemampuan siswa dalam menghafal Al-Qur’an Mata Pelajaran Tahfidzul Qur’an dengan Metode Neoro Nadi.

Leave a Comment

Your email address will not be published. Required fields are marked *

Scroll to Top